Persiapan Pernikahan - Teknis

Kalau artikel sebelumnya membahas hal-hal global tentang pernikahan, sekarang saatnya untuk saya membahas hal-hal rinci tentang pernikahan... ehemmm... mentang2 baru saja menikah nih, jadi masih hangat di kepala..

Apa aja sih hal-hal (yang tentunya lebih teknis) yang harus dipersiapkan dalam menikah?

1. Seserahan
Di adat saya (Jawa Tengah), seserahan biasanya diberikan sehari sebelum hari H pernikahan (setidaknya dalam pengalaman saya, disebut dengan asok srono). Printilan-printilan ini juga harus diperhatikan, bisa jadi calon mempelai membeli terlebih dahulu bersama-sama (karena benda-benda tersebut diberikan kepada pihak wanita, takutnya ga sreg). Mulai dari atas sampai bawah bisa menjadi seserahan, seperti alat make-up, parfum, perhiasan, perlengkapan mandi sampai dengan pakaian lengkap deh (termasuk daleman).. Enak kan jadi cewek.. he he he...

Seserahan itu nantinya akan dikemas secara baik untuk dibawa oleh keluarga calon mempelai pria kepada keluarga calon mempelai wanita. Bisa jadi, cincin pernikahan yang akan digunakan pada hari H juga bisa dimasukkan ke seserahan ini (untuk formalitas aja).

contoh seserahan (dok pribadi)


2. Make-up & Busana Pengantin
Pilihlah perias pengantin yang sudah terbukti hasil kerjanya. Kalau bisa lihat sendiri langsung hasil riasannya, jangan dari foto-foto yang ada karena sudah banyak editannya. He he he. Hasil riasan dan busananya yang cantik tapi tidak menor, dan bisa melihat bentuk wajah kita seperti apa. Jadi begitu hari H, kita akan terlihat seperti orang lain tetapi masih wajah kita, atau istilahnya "manglingi" alias membuat pangling. Jangan sampai riasannya malah membuat kita benar-benar menjadi orang lain, sampai ga ada yang mengenali yah.. hehehe.. 
Riasan yang bagus itu warna kulit muka jangan terlihat beda jauh dengan warna kulit leher dan anggota tubuh yang lain. Bisa jadi dempulannya berlapis-lapis dan malah menyebabkan gosip di sana sini.. hihihi...

Untuk urusan baju, kalau bisa pilihlah sesuai dengan warna kulit kita. Hendaknya kenakan warna yang tidak terlalu kontras dengan warna kulit, melainkan kenakan warna yang membuat kulit kita semakin cerah mempesona..

Dan jangan lupa, seragam yang akan digunakan keluarga besar termasuk para among tamu. Ada baiknya seragam among tamu memilih bahan yang tidal terlalu mahal, karena biasanya kain yang akan kita berikan hanya dipakai sekali oleh orang-orang tersebut.
dok pribadi
3. Dekorasi & Gedung
Dekorasi termasuk hal wajib yang perlu kalian pikirkan dalam menggelar resepsi pernikahan. Biasanya, dekorasi akan semakin lengkap dan cantik jika semakin mahal (hehehe sudah hukum alam). Yang perlu diperhatikan, tetap fokus pada unsur fungsional saja, tidak perlu dekorasi yang berlebihan. Kembali lagi, resepsi pernikahan hanya dilangsungkan selama beberapa jam saja, dan alangkah baiknya segala sesuatu tidak berlebihan, apalagi kalau uang pernikahan masih dari orangtua atau malahan ngutang... hehehe.

Selain dekorasi (tata panggung), juga perlu diperhatikan budget untuk penyewaan gedung dan soundsistem. Ada gedung yang membutuhkan pencahayaan lebih + sirkulasi udara /AC tambahan, dan ada yang sudah komplit. Hal-hal seperti ini juga perlu dimasukkan agar budget tidak menggelembung. Jumlah meja, kursi, tatanan band pengiring, genset, kenyamanan parkir, dll... perlu diperhatikan agar tidak terlewatkan.

contoh dekorasi sederhana (dok pribadi)

4. Catering
Perlu dicatat bahwa catering merupakan hal utama yang paling disorot pada resepsi pernikahan kalian, selain dekorasi. Bagaimana tidak, tujuan utama para undangan selain mengucapkan selamat pada sang mempelai adalah menikmati makanan yang dihidangkan, ga munafik lah yaaaa... he he he.
Kebanyakan pesta pernikahan di Indonesia mengusung standing party alias prasmanan. Nah, ini yang perlu diperhatikan. Dari sekian banyak pesta dengan menu prasmanan yang saya hadiri, pasti datang telat sedikit menu-menunya udah pada kehabisan. Padahal, jumlah tamu yang terus berdatangan masih banyak. Jadi ga enak kan sama tamu-tamu yang udah pada datang dan cuma bisa gigit jari (selain salaman he he).

Maka dari itu, jumlah makanan harus diperbanyak.. kalau jumlah undangan 300 (berarti yang datang 600), kalian harus menyiapkan makanan antara 700-750. Biasanya, dari pihak catering akan memberikan bonus sebanyak 10% dari jumlah pesanan. Misal kalian memesan 600, maka pihak catering akan memberikan 660 porsi. Nah, yang ini belum cukup. Siapkan 700-750 porsi. Tahu sendiri kan, para tamu ga hanya akan menikmati 1-2 menu tapi bisa 3-4 menu sekaligus. Itulah sisi ga enak dari menu prasmanan.


Sebagai alternatif, pesta resepsi ada yang diadakan secara table by table, jadi terjamin orang-orang mendapatkan makanan komplit... atau ada istilah piring terbang. Nah, konsepnya sama aja. Jadi para tamu undangan akan duduk manis dan setiap menu akan disajikan kepada setiap tamu yang hadir, mulai dari hidangan pembuka, makanan utama hingga hidangan penutup. Ga enaknya, belum selesai menyantap sajian tertentu, sajian lain sudah datang, sedangkan tempat menaruh menu-menu tersebut terbatas karena biasanya 1 meja disiapkan untuk belasan kursi.
salah satu menu piring terbang, banyak juga kan menunya (^.^)


Selain itu, rasa dan varian menu juga harus diperhatikan. Pilihlah catering yang terkenal enak dan memuaskan. Cicipi 1 per 1 menunya, termasuk air minum. Pernah saya menghadiri acara resepsi di function hall yang cukup mewah, sayangnya rasa masakan cateringnya biasa saja, apalagi air mineralnya berasa (bukan sangit, tapi memang berasa, aneh). Sayang kan pilih tempat mahal-mahal tapi masakan yang disajikan kurang berkenan. Lebih baik tempat biasa, makanan luar biasa he he he


5. Dokumentasi
Dokumentasi. Nah, ini juga harus dipilih secara seksama. Untuk kalian pasangan yang akan menikah, pilihlah fotografer yang terpercaya dan sudah berpengalaman, karena momen-momen candid yang dapat tertangkap kamera dengan angle yang baik akan memberi kesan tersendiri untuk kalian. Ga mau kan menghilangkan memori atas peristiwa penting di hidup kita?

Jasa dokumentasi biasanya menawarkan beberapa pilihan paket: mau paket 1 hari full, 2 hari (dengan harga lebih murah tentunya), selain itu mereka juga akan menawarkan harga berdasarkan perlengkapan yang mereka miliki, apakah hanya foto saja atau termasuk video di mana harga juga ditentukan oleh jumlah kru yang akan 'berlaga' di TKP..  Nah, kalau budget kalian tidak terlalu banyak, ga ada salahnya koq hanya memesan untuk foto saja, tanpa video. Ga ada salahnya, lagipula ratusan foto yang nanti akan didapat bisa dibuat klipnya .. tetap asyik kan.

Apa lagi yah hal-hal teknis yang perlu dipersiapkan dan dibudgetkan? 5 hal itu yang utama dan perlu dibudgetkan khusus terutama untuk kalian yang tidak menggunakan jasa WO. Sebenarnya jauh lebih murah tidak menggunakan jasa WO. Atau kalian bisa memilih paket-paket pernikahan, yang bisa jadi lebih murah. Misalnya saja, paket pernikahan yang sudah termasuk gedung, dekorasi dan cateringnya. Biasanya pihak hotel atau restoran memiliki option-option seperti ini.

Oh ya, untuk souvenir dan undangan tidak perlu dibudgetkan terlalu besar. Karena saya tipe orang yang hemat dan tidak suka dengan hal-hal mubazir, maka gunakan undangan yang sederhana saja karena kertas undangan yang akan kalian bagikan akan berakhir di tempat sampah.. hahahaha...
Untuk souvenir, terus terang saya kurang suka dengan souvenir yang tidak bisa digunakan, seperti tempelan kulkas, gantungan kunci yang gampang patah, dan sejenisnya. Daripada tidak bisa digunakan, lebih baik pilihlah souvenir yang murah tapi bermanfaat seperti tempat tissue, gelas, asbak, yang akan diterima dengan senang oleh para undangan.


IMPORTANT: It is really worth to note that money spent for our wedding only lasts for hours. Masih banyak hal-hal penting lainnya yang akan kalian hadapi untuk mengarungi hidup rumah tangga. Kebutuhan pokok, pendidikan anak, dsb. Jadi, tidak perlu lah membudgetkan uang yang fantastis agar terhindar dari omongan orang, alias menyiapkan resepsi pernikahan yang wah.
Semakin membanggakan lagi, jika biaya perniakah tersebut dari kalian sendiri, dan bukan hasil utang, karena itu bukan sesuatu yang produktif. Be wise ^___^


Untuk para wanita yang ingin memilih bahan kebaya berkualitas bagus dengan harga terjangkau, silahkan kunjungi :

FB Page Brokat Sangkara



No comments:

Post a Comment